0

     
 Motivasi belajar adalah salah satu faktor yang turut menentukan keefektifan pembelajaran (Mulyasa, 2011: 112). Untuk memupus anggapan peserta didik tentang pelajaran Matematika yang sulit, seyogianya guru mengupayakan kemudahan mempelajarinya yaitu dengan menggunakan media pembelajaran yang sesuai. Menurut Mulyasa (2011: 52), kemudahan belajar diberikan melalui kombinasi antara pembelajaran individual personal dengan pengalaman. Semestinya guru harus mengenal  karakteristik setiap media pembelajaran dan menguasai teknik-teknik penyajian agar guru mampu dan terampil menggunakannya sesuai dengan tujuan yang akan dicapai (Roestiyah, 2012: 3; Ardiansyah, 2016: 61). VideoMakerFX menjadi solusi yang tepat untuk mencapai tujuan pembelajaran yang diharapkan.

      VideoMakerFX adalah aplikasi untuk mebuat video animasi dengan kualitas yang sangat bagus namun sederhana, dan mudah digunakan oleh siapa saja. Aplikasi ini cocok untuk presentasi, informasi suatu kegiatan atau informasi produk, ajang promosi dengan video animasi bahkan dokumenter sekalipun. Tersedia banyak template untuk digunakan, serta kemudahan untuk mengoperasikannya menjadikan software yang  ini banyak diminati. Pembelajaran dengan menggunakan video terbukti mampu meningkatkan presentase semangat dan antusias peserta didik karena biasanya dengan menggunakan video pembelajaran ini, peserta didik lebih tertarik dan membuat pembelajaran menjadi lebih menyenangkan.
Download aplikasi dengan klik Download

Posting Komentar

 
Top